Postingan

Tanya saja ke Pakde Google

Tanya saja ke Pakde Google? ya gitu deh. Boleh dibilang jasa pakde Google buat saya amat banyak. Betapa tidak. Setiap kali saya mau mengetahui soal apa saja yang berkaitan dengan pelajaran anak di sekolahnya, segera saja bisa saya dapatkan jawabannya dari pakde yang satu ini. Dihitung-hitung jasa pakde Google luar biasa ya. Bayangkan saja dia melayani pertanyaan semacam yang kulakukan ini setiap saat. Dalam waktu yang bersamaan dia menjawab dari sekian juta manusia di berbagai belahan dunia. Dalam kondisi apapun sepertinya pakde Google hampir selalu bisa menjawab apa yang kuperlukan. Demikian juga saat saya harus menulis artikel, pakde Google senantiasa setia menemani. Saya tak perlu lagi sering-sering buka kamus. meski ada juga sih kamus tebel di samping kompie, sekedar untuk pajangan biar tampak keren (ihhh apa sih..) Jika ada artikel yang memerlukan referensi segera saja SE pakde Google bekerja dengan rajinnya menjawab permintaanku. Sebagai orang awam di bidang kompie, saya tak bis

Al Qur'an Selalu Mengingatkan

bismillahirahmanirahiim Barang siapa yang tidak mau membiasakan diri mengingat Allah dan juga berpaling dari ajaran Al Qur'an yang telah disampaikan kepada Muhammad SAW, serta berusaha untuk tidak memperhatikannya, dan telah terpengaruh oleh kesenangan hidup di dunia, maka Allah akan menjadikan Syetan sebagai teman karibnya, baik berupa jin maupun manusia. "Barangsiapa berpaling dari pengajaran Allah yang Maha Pemurah, Kami adakan baginya syetan maka syetan itulah yang menjaditeman yang selalu menyertainya. Syetan-syetan itu benar-benar menghalangi mereka dari jalan kebenaran dan mereka menyangka bahwa mereka mendapat petunjuk. (Qur'an surat Az Zuhruf ayat 36-37). Nah biasanya orang yang sudah begitu akan menganggap setiap perbuatannya baik-baik saja, padahal sama sekali perbuatannya itu buruk.Kalaupun di beritahu biasanya orangnya terus "ngeyel". Mengapa bisa begitu? Ya iyalah ...sebab firman Allah berbunyi : "Makin lama syetan mendampingi seseorang, makin

AGAR ANAK RELA BERBAGI

Setiap manusia pada dasarnya pasti memiliki rasa kasih sayang, kepedulian dan keinginan untuk menolong sesama yang disebut rela berkorban. Tugas orangtualah yang harus menanamkan sikap rela berkorban kepada anak-anaknya sejak dini. Tanggal 10 Dzulhijjah 1429 H ini, kita memperingati sebagai hari berqurban. Nah bagaimana kita sebagai orangtua memanfaatkan momen penting ini untuk menanamkan semangat rela berkorban pada buah hati kita. Hikmah berqurban selain untuk mewujudkan kepatuhan Allah Azza wa Jalla adalah semangat peduli sesama melalui pembagian daging hewan kurban. Jadi sejak usia dini anak-anak diajar untuk berempati terhadap kaum dhuafa. Dengan demikian dalam kesehariannya kelak anak-anak sudah terbiasa berbagi dengan sesama. Selainitu menanamkan jiwa kesetiakawanan sosial. Saat pembagian daging hewan itulah ayah dan bunda mengajak anak-anak untuk menyampaikan bingkisan itu. Dalam momen yang hanya setahun sekali itu, cobalah ayah dan bunda mengabadikannya melalui foto-foto atau

Siapa Membeli Surga

"Setiap hari saat para hamba dapat berpagi-pagi didalamnya, akan turunlah dua malaikat ke muka bumi. Salahsatu diantara keduanya berkata : "Ya Allah, berikanlah ganti kepada orang yang bersedekah." Sedangkan yang satunya lagi berkata : "Ya Allah musnahkanlah harta orang yang menahan hartanya (tak mau bersedekah)" Hadist diriwayatkan oleh Al Bukhari no.1351. Saya baru khatam buku Sedekah Tanpa Uang, sehingga saat membaca hadist di atas rasanya sedikit terhenyak. Apa pasal? Saat kondisi ekonomi krisis seperti sekarang ini jika Anda diminta bersedekah mungkin berpikir dua kali. Kecuali orang-orang yang ikhlas. Lalu saya membaca lainnya dari Dr. Raghib As-Sirjani dan Amru Khalid yang bukunya diterbitkan oleh Aqwam, Jembatan Ilmu. "Sedekah memiliki arti signifikan dalam berbagai isu ekonomi mikro ataupun makro. Sementara itu di sisi lain secara fitrah manusia terlalu mencitai harta. Akibatnya sulit banget jika diminta untuk berinfak dan sedekah" QS Al Hadi

HairSpray Menyebabkan Hypospadia, Kelainan pada Penis!

Ibu hamil berhati-hatilah jika memakai "hairspray" atau bekerja di salon kecantikan rambut yang biasanya akrab dengan bahan-bahan kimia rambut. Menurut hasil penelitian terakhir terungkap bahwa kandungan kimia (=phthalates) dari pengeras rambut ini dapat menyebabkan hypospadia pada anak yang dikandung. Hypospadia adalah kelainan penis dimana lubang kencing tidak berada di ujung kepala tetapi di bawah, di batang, atau di antara buah zakar. Itu mengakibatkan penderita terpaksa jongkok ketika kencing. Ibu hamil terancam risiko 2-3 kali lipat melahirkan bayi dengan kondisi hypospadia jika terpapar bahan kimia dari "hairspray" terutama pada trimester pertama kehamilannya. Menurut hasil penelitian yang diterbitkan pada jurnal Environmental Health Perspectives, 21 Nopember 2008 lalu, terungkap bahwa 1 diantara 250 bayi di Inggris dan AS menderita hypospadia. Sedangkan di Indonesia kasus hypospadia ditemukan 1 dari 300 bayi laki-laki (data di Indonesia tahun 2007).Sedangkan

Think Differently And Positively

Judul postingan yang amat menggelitik saya untuk mengutip dan menjadikan motivasi diri. Jika belakangan ini saya suka banget dengan "Salam Super" dari Mas Mario Teguh, maka kini ada tambahan lagi dari kawan blogger yang tinggal di Andhar Pradesh India, usia 30 tahun, bekerja sebagai konsultan. Berpikir beda dari kebiasaan orang dan berpikir positif. Sebuah kalimat yang mudah diucapkan, namun percayalah tak semudah itu untuk melakukannya. Meski tak ada salahnya untuk selalu berusaha mencobanya. Invite others towards good with wisdom. Live life with no excuse and love with no regrets. When life gives you a 100 reasons to cry, show life that you have 1000 reasons to smile. Face your past without regret. Handle your present with confidence. Prepare for the future without fear. Keep the faith and drop the fear. Great men say, "Life has to be an incessant process of repair and reconstruction, of discarding evil and developing goodness…. In the journey of life, if you want to

You're OKE and I'm OKE

Hidup ini memiliki warna interaksi yang beragam mulai dari corak kepribadian, budaya ataupun cara berpikir seseorang. Tanpa komunikasi yang baik mustahil pekerjaan bisa dilakukan dengan baik dan lancar. Namun seringkali saat berinteraksi, ada saja komentar negatif atau kurang "sreg" yang diperlihatkan orang. Misalnya kepada kita. Mengapa itu bisa terjadi. Sebab kerapkali ada saja orang yang terburu-buru dalam menilai orang lain. Padahal kita juga tahu ada kata bijak yang bilang "don't judge the book by the cover ." Tapi itulah yang suka terjadi. Orang lebih dulu menilai si A yang perlente itu baik dan bagus kinerjanya, sedangkan si B yang tampilan luarnya biasa-biasa saja justru dipandang biasa saja. Malah bisa jadi disepelekan. Ada juga orang yang banyak bicara alias bawel ternyata kerjanya juga oke lho. Sedangkan yang penampilannya kalem atau serius ternyata kerjanya lamban, tidak bisa selesai tepat waktu dan menjengkelkan juga bukan? Nah bagaimana kita bis